Monday 5 November 2012

Cara Backup Dan Restore Aplikasi Ponsel Android Ke Komputer


Tips Backup Dan Restore Aplikasi Android

Saat ini pengguna android sudah semakin banyak sehingga berbagai gadget berbasis android sangat menjamur dimana-mana, demam ponsel android tidak hanya di indonesia melainkan juga di berbagai negara di seluruh dunia. Pamor android yang semakin meningkat juga menyebabkan berbagai aplikasi yang berjalan pada platform android semakin banyak, semakin banyak aplikasi android juga berbanding lurus dengan keamanan platform android itu sendiri. Karena saat ini sudah semakin banyak virus yang dibuat supaya dapat berjalan pada platform android, tetapi kali ini saya tidak akan membahas mengenai virus android melainkan tips yang mungkin dapat berguna bagi pemilik ponsel android. Tips untuk pengguna ponsel android kali ini adalah cara backup dan restore aplikasi ponsel android. Jadi, bagi kamu yang ingin membackup atau merestore aplikasi di ponsel android dapat menggunakan tips dan trik yang terdapat di sini dan semoga dapat memberikan info yang bermanfaat bagi para pengguna gadget android.
Android merupakan salah satu operasi sistem gadget yang mengalami perkembangan pesat, hanya dalam beberapa saat sistem android selalu melakukan update terbaru sehingga banyak para pemilik ponsel android juga mengupdate sistem android pada ponsel mereka. Tips ponsel android ini berguna bagi kamu yang suka mengupdate android maupun yang ingin menyimpan atau backup aplikasi android yang kamu miliki, kamu dapat menyimpan aplikasi android *.apk ke komputer. Sebenarnya jika kamu mencari aplikasi android di market untuk membackup atau merestore aplikasi android sangat banyak, tetapi kebanyakan aplikasi android tersebut hanya melakukan backup/restore satu persatu sehingga sangat menyita tenaga dan waktu. Ada juga aplikasi android yang cukup bagus yaitu Titanium, tetapi aplikasi android Titaniumbukanlah aplikasi android yang gratis alias berbayar.

Aplikasi Backup Dan Restore Ponsel Android

Bagi kamu yang lebih menyukai untuk menyimpan aplikasi android ke komputer daripada membackup ke memory card, maka dapat menggunakan aplikasi ini. Menyimpan aplikasi android di komputer tentu lebih memiliki banyak keuntungan dibandingkan menyimpan/membackup aplikasi android di memory card ponsel. Aplikasi backup ini bernama “APK Batch Installer”, APK Batch Installer yang dikembangkan oleh XDA-Developer akan mengurangi kerumitan untuk membackup dan merestore aplikasi dan game yang ada diponsel android ke komputer kita.
APK Batch Installer merupakan program portabel yang cukup di download lalu dijalankan tanpa perlu melakukan instalasi di ponsel android kita. Kamu dapat menjalankan aplikasi APK Batch Installer untuk memulai backup atau merestore aplikasi yang terdapat dalam ponsel android sebelum di format atau update ke ROM terbaru. Untuk melakukan update/restore, kamu harus menghubungkan ponsel android ke komputer menggunakan kabel USB, jika ponsel android sudah di root, kita dapat menggunakan akses wifi dan cukup download dan install aplikasi kecil yang bernama adbWireless dari Google play, kemudian centang kotak “ADB Wireless Link” pada Jendela utamanya. USB debug mode perlu diaktifkan pada perangkat android kita, program APK batch intaller ini sangat mudah untuk digunakan dan pilihan opsi juga cukup jelas dimengerti.
Cara Backup dan restore ponsel android gambar 1
Untuk memulai backup aplikasi android cukup centang pilihan “Batch backup APK” dan tombol “Browse” untuk memilih dimana lokasi untuk menyimpan filenya di komputer. Sedangkan pilihan “Batch intall APK” akan merestore aplikasi yang sudah kita backup dari komputer ke ponsel android kita.
Cara Backup dan restore ponsel android gambar 2
Program restore/backup ini tidak ada keterangan untuk dapat bekerja pada windows apa, tapi sudah dicoba pada windows 7 dan vista dan dapat berjalan tanpa masalah, silahkan dilihat pada forum diskusi untuk mendownload versi terbaru dari apliasi ini.
download aplikasi restore/backup android: APK Batch Installer

No comments:

Post a Comment